Warta Journalizm

Warta Journalizm KPI IAIN Kudus

Post Page Advertisement [Top]

Menyemai Moderasi Beragama di Desa Medani, KKN IKMB 135 IAIN Kudus Gelar Lomba Gebyar Maulid di Madrasah Diniyah Awaliyah Nurul Huda

Menyemai Moderasi Beragama di Desa Medani, KKN IKMB 135 IAIN Kudus Gelar Lomba Gebyar Maulid di Madrasah Diniyah Awaliyah Nurul Huda

Warta Journalizm - Grobogan, Sabtu (21/09/2024) Dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H, KKN IKMB 135 IAIN Kudus adakan Lomba Gebyar Maulid di Madrasah Diniyah Awaliyah Nurul Huda Desa Medani. Acara ini mengusung tema Memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW dengan menyemai moderasi beragama melalui lomba keagamaan.

Adapun lomba yang diselenggarakan mencakup berbagai cabang lomba keagamaan, seperti sambung ayat, lomba wudhu, dan lomba adzan. Kegiatan ini dihadiri oleh 55 anak yang berasal dari Madrasah Diniyah Awaliyah “Nurul Huda” Desa Medani. 

Penanggung jawab sekaligus Mahasiswa KKN IKMB 135 IAIN Kudus, Ahmad Farid Fanani mengungkapkan tujuan dari acara ini sebagai bentuk rasa cinta kepada nabi serta untuk meningkatkan jiwa semangat kepada anak desa Medani. 

“dengan diadakannya acara tersebut bertujuan meramaikan acara Maulid Nabi Muhammad SAW dan menumbuhkan jiwa semangat dalam diri anak-anak Desa Medani. Selain itu, juga dapat menambah rasa cinta generasi muda terhadap Nabi Muhammad SAW.” Ungkapnya

Melalui lomba keagamaan yang diadakan untuk santri Madrasah Diniyah Awaliyah Nurul Huda, diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan dan praktik keagamaan yang dapat bermanfaat dalam kehidupan sehari-hari. Selain itu, Kegiatan ini bermanfaat untuk melatih kepercayaan diri mereka untuk tampil di depan umum, yang akan berguna dalam kehidupan sehari-hari.


No comments:

Post a Comment